Kamis, 23 Januari 2014

Fabregas: Neymar Mirip Legenda Barcelona


Barcelona


Posted: 24/01/2014 09:38



Fabregas: Neymar Mirip Legenda Barcelona


Cesc Fabregas (AFP/John Thys)


Liputan6.com, Barcelona : Gelandang Barcelona, Cesc Fabregas, mengatakan, penampilan rekan setimnya Neymar mengingatkannya pada legenda Blaugrana, Johan Cruyff. Mantan gelandang Arsenal itu, menegaskan bahwa pemain muda asal Brasil itu memiliki kualitas yang cukup untuk menjadi salah satu pemain terbaik yang pernah ada. "Neymar mengingatkan saya pada Cruyff," kata Fabregas kepada Gazzetta dello Sport, Jumat (24/1/2014).



Neymar datang ke Camp Nou musim panas lalu. Pemain anyar ini langsung membuktikan dirinya pantas berada di skuat utama Tata Martino. "Saya memang tidak pernah mendapat kesempatan untuk menonton dia bermain, tapi saya tahu Cruyff memiliki perubahan yang luar biasa dalam kecepatan, seperti Neymar," katanya.


Nama Neymar belakang ini banyak mendapat sorotan. Media di Spanyol kini memang gencar memberitakan soal `kesalahan` nilai transfer Neymar. Teranyar surat kabar `El Mundo` yang menyebut jika harga sebenarnya Neymar adalah Rp 1,5 Triliun


Sementara itu, pada bagian lain, Fabregas sempat mengomentari sosok pelatih Martino. Dia minta agar fans mau bersabar dengan kinerja pelatih Argentina itu. "Orang-orang harus memiliki sedikit kesabaran . Mereka ingin Barca ini seperti Guardiola," ujar Fabregas. "Martino juga baru saja tiba di sini, dan pelatih baru juga perlu waktu untuk beradaptasi."


Menurut Fabregas, Martino adalah seorang manajer yang sangat cerdas dan fleksibel. Dia selalu ingin berbicara banyak dengan para pemain. "Dia ingin tahu pendapat orang dan ia menikmati perdebatan."









Barusaja anda Membaca - Fabregas: Neymar Mirip Legenda Barcelona

Mungkin anda tertarik dengan : Templet super sederhana dan resvonsif


0 komentar:

Posting Komentar

 

www.modifikasiku.info×